Pengenalan Networking/Jaringan Komputer

NETWORKING DASAR

jaringan komputer atau dalam bahasa inggris disebut sebagai computer network adalah sebuah interkoneksi (saling keterhubungan) antara kelompok-kulompok dengan kelompok lain.
Dengan menggunakan jaringan komputer, komputer-komputer akan menjadi satu kesatuan sehingga bisa saling mengakses dan membagi resource.Jaringan komputer juga dapat disambungkan ke internet.

Jaringan komputer adalah salah satu bebtuk komunikasi antar komputer, sama halnya seperti yang dilakukan oleh manusia yang dapat berkomunikasi.Pembuatan jaringan komputer biasanya tidak hanya melibatkan komputer saja, namun juga bisa melibatkan piranti-piranti lain, seperti ponsel, printer, dan sebagainya.
Jaringan komputer pada umumnya termasuk dalam pokok bahasa dalam bidang Telemunikasi, Ilmu Komputer, Teknologi Informasi, dan Teknik Komputer. Sifat dari jaringan komputer adalah kemungkinan adanya transfer data antara komputer atau perangkat yang terhubung di dalamnya.Contohnya jaringan komputer yang lazim ada disekitar kita adalah :
  • Local Area Network (LAN), sebuah jaringan kecil yang ruang lingkupnya hanya kecil saja.
  • Wide Area Network (WAN), ruang lingkupnya lebih besar dari LAN dan jumlah jaringannya juga lebih besar.Yang termasuk WAN adalah MAN (Metropolitan Area Network) dan internet.
  • Wireless LAN dan WAN (WLAN & WWAN) adalah WAN atau LAN yang menggunakan teknologi Wireless.
Sebuah jaringan komputer bisa dihubungkan menggunakan berbagai medium, seperti kabel twised pair, kabel tembagga copperwire, kabel coaxial, kabel fiber optik, dan berbagai macam teknologi Wireless.
Jarak sebuah simpul/node dijaringan komputer bisa hanya sekitar beberapa meter (misalnya via bluetoth) hingga tidak terbatas (misalnya internet).

SEJARAH JARINGAN KOMPUTER


Sebelum adanya jaringan komputer yang memungkin komunikasi langsung antar komputer, komunikasi dan perhitungan yang melibatkan komputer zaman dahulu biasanya dilakukan secara menual dengan manusian sebagai media komunikasi nya.Manusia membawa instruksi-instruksi antar komputer.
Hingga pada bulan September 1940, muncul seorang bernama George Stibitz yang sukses memanfaatkan mesin teletype untuk mengirimkan pesan instruksi dari komputer bernama Model K di Dartmouth College di New Hampshire ke instalaasi Complex Number Calculator di New York serta mengirimkan balik ke komputer lagi menggunakan piranti yang sama.
Metode menghubungkan output sebuah sistem (seperti teletype) ke komputer merupakan sebuah objek yang sangat diminati di ARPA (Advanced Research Project Agency).Projek ARPA merupakan projek milik departemen pertahanan Amerika Serikat yang ingin menggembangkan sebuah projek Intergalactic Network yang tujuan akhirnya adalah menjadikan Ameika Serikat sebagai penguasa teknologi tertinggi di dunia.
Pada tahun 1964, peneliti di Dartmounth mengembangkan sistem Dartmount Time Sharing System yang memungkinkan user sebuah sistem komputer besar terdistribusi.Pada tahun yang sama di MIT, sebuah kelompok riset yang disponsori oleh General Electric dan Bell Labs menggunakan komputer DEC PDP-8 untuk melakukan routing dan pengaturan koneksi telepon.
Di akhir tahun 1960-an, juga ada penelitian seperti Leonardu Kleinrock dan Paul Baran ysng membuat konsep dan mengembangkan sistem jaringan yang menggunakan datagram dan paket yang bisa digunkan di jaringan packet switched antar sistem komputer.
Switch PSTN yang pertama kali menggunakan kontrol komputer adalah switch bernama IESS yang diperkenalkan pada tahun 1965 milik Western Electric.
Pada tahun 1969, UNCLA (university of California at Los Angeles), SRI (Stanford Reasearch Instute), University of Utahmulai berhubungan menggunakn jaringan ARPAnet yang menggunakan jaringan berkecepatan 50 kbit/detik.Layanan komersial pertama kali yang diliris adalah yang menggunakan x 25 dan diliris pada tahun 1972.
Jaringan komputer dan teknologi yang dibutuhkan untuk terjadunya hubungan dan komunikasi antar komputer terus berkembang.Hal ini akibat dari perkembangan bisnis di bidang hardware, software dan periferal komputer.
Ekspasi ini menimbulkan melonjaknya jumlah komputer.Kini pengguna jaringan jaringan komputer tidak hanya para peneliti dan kalangan akademis saja, namun juga pengguna rumahan yang menggunakan jaringan untuk bekerja maupun hiburan.
Saat ini, jaringan komputer sudah merupakan komponen penting dalam komunikasi modern.Bahkan digunakan tidak hanya di dunia komputer, namun di dunia komunikasi lain, sepeti telekominikasi PSTN.
Boorming komunikasi di jaman sekarang (internet dan lain sebagainya) tidaklah bisa terjadi kecuali karena peran penting jaringan komputer.Jaringan komputer sangat luas, dan yang dibahas di buku ini adalah jaringan komputer menggunakan Ubuntu 7 yang lazim di gunakan di rumah atau perkantoran.

PENGENALAN PERANGKAT KERAS JARINGAN


Semua jaringan komunikasi tersusun oleh perangkat yang berfungsi sebagai komponen penghubung yang menghubungkan simpul-simpul jaringan,seperti Network Interface Cards (NIC),Bridge, Hub, Switch, dan Routers.
Ada beberapa metode unntuk menghubungkan perangkat-peangkat tersebut, baik berkabel(yang umum coaxia, UTP, atau fiber optik)maupun yang tidak berkabel (Wi-fi).

NETWORK INTERFACE CARD


Network Interface Card sering disingkat Network Adapter atau NIC.Merupakan sebuah hardware komputer yang didesain guna memungkinkan komputer berkomunikasi menggunakan jaringan.NIC memungkinkan adanya akses fisik ke media jaringan dan juga menyediakan sistem addressing low-level memalui pengginaan MAC addresses.NIC memungkinkan user untuk terhubung satu dengan lainya menggunakan kabel wireless.

HUB


Sebuah hub mengandung berbagai jenis port.Ketika sebuah paket data tiba di salah satu port.Ketika sebuah paket data tiba di salah satu port, paket itu akan disalin, alamat yang dituju tidak berubah menjadi broadcast.Atau dengan kata lain hub hanya menyalin data ke semua simpul yang terhubung ke hub.

SWITCH


Switch merupakan istilah yang mengacu kepada router dan bridge dan juga kepada piranti yang dapat membagi traffic berdasarkan muatan atau konten aplikasi (misalnya URL dari sebuah halaman web). Sitch bisa beroperasi pada lebih dari lapisan di layer OSI.Piranti yang mempu bekerja secara simultan di lebih dri satu layer ini disebut multilayer switch.

REPEATER


Repeater merupakan piranti elektronik peranti elektronik yang bertugas menerima sinyal kemudian meneruskanya pada level yang lebih tinggi atau dengan daya yang lebih besar.Atau bis juga meneruskan ke sisi lain sebuah penghalang sehingga sinyal dapat disalurkan ketempat yang jauh tanpa adanya degradasi.
Karena repeater bekerja dengan sinyal fisik sebenarnya dan tidak berusaha melakukan interpretasi data.Repeater akan beroperasi pada layer Physical yang merupakn layer paling atas di model OSI.

BRIDGE


Bridge berfungsi menghubungkan segmenjaringan-jaringan di layer data link (layer kedua di model OSI).Bridge berbeda fungsinya dengan hub; bridge tidak menyalin traffic dan mencampurnya kesemua port.Bridge akan mengetahui alamat MAC address yang dapat dijangkau melalui port-port tertentu.
Setelah bridge mengetahui port dan ealamat yang dituju.Bridge tidak mengirim secara broadcase ke semua port kecuali port yang berhak menerima broadcase terseby=ut.
Bridge mampu mengenali port dan addredd denagn cara memeriksa alamat sumber dari frame yang dilihatnya masing-masing port.Ketika frame tersebut sudah sampai port, alamat sumber akan disimpan dan bridge mengosumsi alamat MAC telah diasosialisasikan dengan port tersebut.Ketika alamat telah diketahui, bridge akan men-forward frame ke semua port.
Bridge bisa dibagi menjadi 3 tipe dasar :
  1. Local brisge :Menghubungkan LAN secara langsung.
  2. Remote bridges :Dapat digunakan untuk membuat link wide area network (WAN) antar LAN yang ada.Namun Remote bridge yang kecepatan koneksinya lebih lambat dari pada jaringan akhir umumnya kini perananya digantikan oleh router.
  3. Wireless bridge :Bisa digunakan untuk menggabungkan LAN atau menggabungkan workstation remote ke sebuah LAN.

ROUTER


Router adalah piranti jaringan yang bertugas mem-forward paket data sepanjang jaringan menngunakn header dan tabel forwarding sehingga bisa menentukan rute terbaik untuk tranportasi data.Router bekerja di layer Network di model TCP/IP atau layer keiga di model OSI.
Router menyediakan interkoneksi antar media dengan cara meneliti header dari paket data dan memutuskan ke bagian mana paket data tersebut akan dikirim.
Router umumnya paling tidak terhubung ke dua jaringan, dua LAN atau WAN ke LAN dan jaringan dari ISP.Beberapa modem DSL dan cable modem juga memiliki fungsi router yang terintegrasi ke dalamnya sehingga memungkankan beberapa komputer membentuk jaringan dan langsung terhubung ke internet.

MEDIUM JARINGAN


Medium jaringan yang biasanya digunakan untuk membuat jaringan adalah kabel coaxial, UTP (unshielded twisted pair) dan Wireless.

KABEL COAXIAL


Kabel coaxial merupakan kabel yang terdiri atas kawat konduktor yang dikelilingi dengan spacer yang berfungsi untuk isolator.Kemudian dikelilingi lagi oleh penutup konduktor dan terakhir di tutup lagi oleh lapisan insulator yang disebut jacket.
Kegunaan kabel coaxial adalah untuk melakukan transmisi data kecepatan tinggi dan juga bisa digunakan untuk membagi sinyal broadband atau sinyal frekuensi tinggi.
bahkan internet (misalnya menggunakan modem ponsel atau eksternal).
Koneksi jaringan komputer personal yang wired bisa langsung terhubung ke slot komputer, misalnya slot USB atau Fireware (IEE 1394).Adapun yang wireless bisa berupa infrared (IrDA) ataupun Bluethooth.
Bluethooth untuk PAN juga disebut piconet, komponen ini terdiri atas 8 peranti aktif yang menggunakan hubungan master dan slave.Piranti Bluethooth pertama di piconet berfungsi sebagai master, sementara lainya berfungsi sebagai slave.Sebuah piconet kondisi ideal bisa hingga mencapai 100 meter.
Inovasi-inovasi terkini di antena Bluethooth memungkinkan peranti ini meningkatkan jangkauanya sehinnga melampaui jangkauan ada yang sebenarnya.
Local Area Network (LAN)

LAN adalah jaringan komputer yang hanya mencakup area tertentu yang berukuran kecil, misalnya rumah,kantor atau gedung.LAN zaman sekarang umumnya menggunakann teknologi Ethernet sebagai infrastuktur.Contoh sebuah LAN misalnya pada sebuah perpustakaan tempat komputer-komputer terhubung ke sebuah hub dan akhirnya akan bisa dihubungkan ke internet.
LAN dapat dibuat menggunakan berbagai teknologi untuk menggabungkan komputer dalam sebuah jaringan, bergantung pada kebutuhanya.Sebuah komputer di jaringan bisa dibuat munggunakan hub+kabel dan bisa dibuat menggunakan wireless.
Jumlah komputer yang ada di LAN bisa beragam bergantung kebutuhan, layout gedung, dan kebutuhan yang diperlukan.Jumlah komputer dalam LAN juga bisa ditambah bergantung kebutuhan.
Karakter khusus dari LAN yang membedakan dengan WAN (wide area network) adalah :
  • Transfer rate dari data lebih besar.
  • Cakupan geografis lebih kecil.
  • Tidak terlalu perlu jalur komunikasi leased line (seperti kabel telepon).
Teknologi Ethernet yang kini lazim dipakai untuk membuat LAN dapat mengakomodasi kecepatan hingga maksimal 10Gbit/s.

Campus Area Network (CAN)


CAN adalah jaringan yng menggabungkan 2 atau lebih LAN namun masih terletak di tempat tertentu, misalnya kampus, pangkalan militer, dan kompleks industri tertentu.
CAN hampir mirip dengan MAN (metropolitan area network),namun ukurannys lebih kecil dibandingkan MAN.CAN biasanya dgunakan untuk menyebut sebuah implementasi jaringan komputer untuk area yang berseberangan dan tidak terpisah.

Metropolitan Area Network (MAN)


Metropolitan Area Network merupakan sebuah jaringan komputer yang menggabungkan dua atau lebih Local Area Network atau Campus Area Network namun tidak melewati batas kota, atau area metropoitan tertentu.Untuk membuat MAN, diperlukan beberapa router,dwitch dan hub.

Wide Area Network (WAN)


WAN adalah jaringan komunikasi data yang mencakup area geografis yangluas.Misalnya antara satu negara dengan negara yang lainnya.Sebuah WAN biasanya menggunakan fasilitas yang disediakan oleh perusahaan telekomunikasi.

Global Area Network (GAN)


Spesifikasi tentang Global Area Network (GAN) dikembangkan oleh banyak kelompok dan tidak ada definisi utama tentang GAN ini.Namun umumnya GAN adalah model yang berfungsi untuk mendukung komunikasi mobile yang mencakup beberapa LAN wireless, area yang dilingkupi satelit dan sebagainya.

Intranet


Intranet merupakan kumpulan dari jaringan-jaringan yang saling berhubungan dan memanfaatkan Intranet Protocol dan alat-alat berbass IP seperti web browser dan sebagainya.
Ciri khas intranet adalah adanya administator dari sebuah internet yang menjaga jaringan intranet agar tertutup dari jaringan luar.Sebuah intranet biasanya adalah jaringan lokal dari sebuah perusahaan tertentu.

Extranet


Extranet merupakan jaringan yang terbatas ditinjau dari scope organisasinya.Namun juga berbeda dengan internet yang sifatnya lokal, extranet memungkinkan orang luar atau entitas luar memeliki akses terbatas kedalamnya.
Contohnya sebuah perusahaan ada yang membuka externetnya untuk pihak luar, misalnya kepada pelanggan.Extranet secara teknis bisa dikatagorikan sebagai CAN,MAN atau WAN.Selain itu, extranet umumnya tidak hanya terdiri atas satu LAN,karena harus memiliki koneksi (minimal satu) dengan jaringan eksternal.

Internet


Internet merupakan jaringan komputer yang terdiri atas gabungan jaringan komputer di seluruh dunia.Jaringan-jaringan penyusun internet sangat luas, bisa terdiri atas jaringan komputer milik pemerintah, akademis, publik dan jaringan komputer pribadi.
Sejarah jaringan internet ini adalah proyek Advanced Research Projects Agency Network (ARPANET) yang dikembangkan oleh ARPA yang merupakan bagian dari departemen pertahanan Amerika Serikat (U.S. Departement of Defense).
Internet juga merupakan tempat terletaknya WWW World Wide Web (WWW).Orang yang ingin bergabung ke internet harus mendaftarkan ISP (internet service provider).Provider penyedia layanan saling berbagai informasi mengenai keterjangkauanya melalui BGP (Border Gateway Protocol).

Menurut Arsitekturnya


Jaringan komputer bisa diklasifikasikan menurut fungsi-fungsi yang ada di antara elemen-elemen jaringan.Misalnya pembagian arsitekturnya seperti Active Networking, Client-server dan Peer-to-peer (workgroup).

Active Networking


Aktif Networking merupakan pola komunikasi yang memungkinkan paket-paket yang mengalir melalui jaringan telekomunikasi untuk memodifikasikan operasi yang ada dijaringan.
Arsitektur active network terdiri atas lingkungan yang bisa menerima eksekusi perintah (mirip dengan shell UNIX yang dapat mengeksekusi paket tarif), simpul sistem operasi yang dapat mendukung satu atau lebih lingkungan pengoperasian serta hardware aktif yang dapat melakukan routing atau switching.Dan juga meneksekusi koed didalam paket yang aktif tersebut.
Jaringan ini berbeda dengan arsitektur network tradisional yang berupaya menghilangkan kompleksitas dan kemampuan untuk mengubah perasinya agar andal dan stabil.Proses network adalah salah satu cara untuk mengimplementasikan konsep jaringan aktif ini.Active Network juga telah diimpementasikan sebagai jaringan overlay.
Active networking memungkinkan perubahan pada sistem dijalankan dengan cepat.Hal ini memungkinkan dikirimnya data bersamaan dengan paket informasi yang memungkinkan data untuk mengubah kodenya sehingga cocok dengan karakteristik channel.
Program paling kecil yang dapat men-generate untaian data dapat ditemukan di definisi Kompleksitas Komogrove dan algoritma Genetik.Dalam dunia nyata, jaringan seprti ini jarang digunakan karena kebanyakan masih dalam bentuk model konseptual saja.

Client Server


Clent server merupakan arsitektur jaringan komputer yang memisahkan client dengan server, jaringan tipe ini merupakan jaringan yang termasuk sering di jaringan komputer.
Tiap client atau server yang terhubung ke jaringan bisa disebut sebagai simpul/node.Tipe paling dasar dari arsitektur client-server menggunakan 2 tipe simpul, yaitu satu sebagai client dan satu sebagai server.Arsitektur tipe ini sering juga disebut sebagai two-tier.Tipe arsitektur seperti ini memungkinkan komputer dan peranti jaringan untuk saling membagi file dan resource.
Komputer client bisa meminta dan menerima layanan dari server-server yang ada di jaringan komputer.Adapun server bisa menerima permintaan layanan tersebut, memprosesnya dan mengembalikan hasilnya ke client.
Server dalam jaringan komputer banyak sekali jenisnya, ada web server, database server dan mail server.Dunia game online juga biasanya menggunakan prinsip client server.
Interaksi antara client dan server sering kali dideskripsikan menggunakan diagram.Jenisnya diagram distandarisasikan menggunakan Unified Modeling Language atau UML.
Sebuah client di jaringan memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
  • Pihak yang mengirim permintaaan layanan (request sender).
  • Memulai permintaan data .
  • Menunggu dan menerima jawaban dari server.
  • Bisa terhubung ke beberapa server dalam waktu yang bersamaan.
Adapun karakteristik dari server adalah :
  • Pihak yang menerima permintaan yang dikirim oleh client.
  • Pasif (sebagai slave)
  • Menunggu permintaan client.
  • Ketika ada permintaan dari client, akan memproses permintaan tersebut dan kemudian mengembalikan hasilnya ke client.
  • Biasanya tidak berinteraksi langsung dengan end-user.
Keuntungan menggunakan arsitektur client server adalah :
  • Memungkinkan pembagian peran dan tanggung jawab dari sistem komputer untuk didisribusikan di antara beberapa komputer independen yang tergabung ke jaringan.
  • Adanya pembagian peran merupakan keunggulan arsitektur ini karena akan mempermudah maintenance.Akan lebih mudah bagi administator untuk mengganti, memperbaiki, meng-upgrade atau bahkan merelokasikan server tanpa mempengaruhi client.
  • Data dan aplikasi yang diletakan diserver akan lebih terjaga karena umumnya server akan memiliki tingkat keamanan yang lebih tinggi dibandingkan dengan client.Server juga memiliki akses kontrol dan sumber daya yang lebih baik untuk memastikan hanya client yang kompeten yang lebih bisa mengakses dan mengubah data.
  • Apabila penyimpanan data tersentralisasi maka pemutakhiran/update data tersebut akan lebih mudah dibandingkan menggunakan P2P, pemutakhiran data harus terdistribusi dan siterapkan ke tiap komputer di jaringan.Proses tersebut bisa mengkonsumsi banyak waktu dan rentan akan adanya error, terlebih jika jumlah jaringan yang ada sangat banyak.
  • Teknologi client-server sudah banyak yang matang sehingga terjamin jika digunakan untuk meningkatkan security jaringan.Selain itu juga mudah digunakan karena tersedia banyak alat bantu berbasis GUI yang memungkinkan peraturan jaringan, misalnya melalui Webmin.
  • Jaringan dapat digunakan oleh berbagai oleh berbagi jenis client yang memiliki berbagai jenis kemampuan.
Arsitektur client-server juga memiliki kerugian, yaitu :
  • Jika traffic jaringan terlalu padat, server bisa hang karena overload.Hal ini berbeda dengan jumlah simpul yang terpasang.Hal ini karena bandwidth keseluruhan dari jaringan P2P adalah jumlah semua bandwidth dari semua simpul yang ada di jaringn.
  • Tidak seandal jaringan P2P dalam hal ketahanan terhadap down.Di jaringan client-server, jika server down, maka jaringan akan down, sementara P2P semua sumberdaya terdistribusi merata sehingga data akan didistribusikan merata.Jika salah satu simpul down, simpul lainnya masih dapat mentransfer data.

Peer to Peer

Jaringan peer-to-perr (disingkat “disingkt “P2P” atau “PtP”) merupakan jaringan komputer yang menggabungkan perbedaan konektivitas antara partisipan di jaringan dan menjadikan semua bandwidthnya sebagai bandwidth bersama.
P2P berbesa dengan client server yang mensentralisasikan sumber daya ke sekelompok server yang berfungsi sebagai inti jaringan.Jaringan P2P biasanya didunaka untuk menghubungakan simpul-simpul memalui koneksi ad-hoc.
Jaringan ini unggul dalam beberapa fungsi, misalnya dalam hal file sharingan, yang memungkinkan file-file audio, vidio, data dibagi di jaringan.Jaringan P2P tidak memiliki client atau server, karena semua anggota jaringan memiliki kedudukan yang sama.
Model jaringan ini berbeda dengan client-client karena komunikasi dijaringan client-server adalah dari dan menuju server utama.Contoh jaringan client server adalah FTP Server yang memungkinkan data dari server dipindahkan ke FTP client atau sebaiknya.
Jaringan P2P yang menyebar pertama kali adalah Usenet News Server System di mana komputer peer dapat berkomunikasi dengan komputer lainya untuk menyebarkan berita dari usenet hingga artikel tersebut tersebar ke semua jaringn Usenet.

TOPOLOGI JARINGAN KOMPUTER

Jaringan komputer bisa diklasifikasikan kepada topologi jaringan yang dibuatnya sebagai Bus network, Stra network, Ring network, Mesh network, Star-bus network, Tree atau Hierarchial topology network.
Topology Network menentukan cara bagaimana peranti di jaringan melihat relasi logis mereka satu denagn yang lainya.Pengguna kata logical disini merupakan hal gignifikan karena topologi jaringan komputer tidak ada hun=bungannya dengan layout fisik dari jaringan.
Maksudnya walaupun jaringan komputer tresebut diletakkan secara fisik menggunakan layout linear, tapi apabila dibuat menggunakan hub maka tetap saja disebut jaringan dengan topologi star.Jadi topologi logical berbeda dengan layout fisik.

Bus Network

Jaringan dengan topologi Bis adalah jaringan di mana beberapa client dihubungkan menggunakan line komunikasi yang terbagi yang disebut Bus.Jaringan Bus merupakan jaringan paling mudah diibuat untuk menghubungkan client yang ada.Namun kekurangan adalah apabila 2 klien ingin mentransmikasikan data pada saat yang sama di bus yang sama maka akan ada collitioon atau tabrakan data.
Untuk menangani hal demikian, beberapa sistem yang menggunakan arsitektur bus umumnya memiliki skema collision handling untuk menangani apabula ada tabrakan data, misalnya menggunakn Carrier Sens Multiple Access atau penggunaan master Bus untuk mengontrol akses yang ada di sumber dat=ya bus yang terbagi.
Jaringan yang menggunakan topologi bus merupakan jaringan yang pasif, di mana komputer yang terhubung ke bus akan mendengarkan saja apakah ada siinyal dan tidak bertanggung jaawab untuk menjalankan sinyal tersebut.
Walaupun demikian, banyak arsitektur aktif yang bisa juga diklasifikasikan sebagai bus mengingat mereka menggunakan fungsi logis yang sama seperti passive bus.Misalnya Switch yang bisa dianggap sebagai jaringan bus logis.
Keuntungan jaringan yang menggunakan topologi bus adalah :
  • Mudah diimplementasikan dan diperluas.
  • Kabel yang diperlukan adan lebih sedikit dibandingkan dengan topologi Star.
  • Cocok untuk jaringan komputer yang kecil karena mudah di-setup dan tidak memerlukan kecepatan yang terlalu tinggi.
  • Biaya pembuatanya lebih murah dibandingkan dengan topologi yang lain.
Namun topologi Bus juga memiliki beberapa kerugian, seperti :
  • Panjang kabel dan jumlah komputer akan terbatas.
  • Jika ada sebuah masalah di kabel, semua jaringan komputer akan down.
  • Biaya pemeliharaan akan lebih mahal dalam jangka panjang.
  • Performa jaringan akan menurun jika ada penambahan komputer baru atau ada traffic yang berat.
  • Harus ada terminasi di ujung-ujung bus.
  • Jika komputer berjumlah banyak, maka jumlah data yang mengalir akan menyebabkan jaringan untuk melambat.
  • Jaringan akan berkerja optimal jika jumlah simpul jaringan tidak terlalu banyak.

Star network

Jaringan star merupakan salah satu jaringan yang paling sering diterapkan di kehidupan nyata.Jaringan ini memiliki bentuk yang paling sederhana.Seby=uah jaringan star terdiri atas satu switch atau hub yang berfungsi sebagai pusa untuk melakukan transmisi data di jaringan.
Sifat dari simpul tengah adalah pasif, simpul asal mentorir penerimaan dari pantulan transmisinya sendiri yang di-delay oleh waktu transmisi dua arah ke dan dari simpul tengah.
Topologi star menurangi kemungkinan kegagalan jaringan karena semua simpul jaringan terhubung ke hub.Hub ini yang akan melakukan broadcast ulang ke semua simpul terhubung kepadanya, kadang termasuk ke simpul aslinya.
Semua periferal bisa berkomunikasi berkat adanya simpul sentral (hub) tersebut.Jika ada salah satu line yang putus dari simpul sentral, maka simpul-simpul di komputer lain akan tetap tidak terganggu dan hanya koputer yang terputus yang akan terpengaruh.
Keuntungan menggunakan topologi Star adalah :
  • Performa : Packet data tidak perlu berjalan memalui simpul-simpul yang tidak diperlukan.Komunikasi antara dua piranti di jaringan paling tidak hanya memerlukan tiga piranti dan 2 link.Traffic yang terisolasi dari simpul yang tidak diperlukan akan membuat simpul yang tidak dipergunakan tidak akan ikut sibuk.
  • Isolasi :Tiap peranti terisolasi di link dia sendiri.Jadi jika ingin mencopot sebuah node di jaringan, caranya sangat mudah.Anda tinggal mencopot colokan link dari peranti tersebut ke hub.
  • Sentralisasi :Jaringan bisa dengan mudah diperluas atau ditingkatkan jumlahnya dengan hanya menambah kapasitas dari simpul hub.Atau dengan menabahkan peranti lain ke topologi star.Karena semua lalu lintas data akan melalui hub, maka hub bisa digunakan dengan mudah untuk inspeksi atau mengontrol traffic memalui jaringan.
  • Sederhana :Topologi star muda dimengerti, gampang dibuat dan dinavigasi.Administrator tidak perlu bingung dengan routing yang kompleks.Simpul-simpul individual mudah ditambahkan atau dihilangkan.Troubelshooting juga lebih mudah mengingatpendeteksi kesalahan sangat sederhana dan tiap simpul bisa diinvestigasi secara individual.
Namun topologi star juga memiliki kekurangan.Kekurangan utamanya adalah terlalu pentingnya fungsi hub, sehingga ketika hub tidak berfungsi seluruh jaringan akan down.
Performa dan skabilitas jaringan bergantung pada hub-nya.Ukuran jaringan dibatasi oleh jumlah koneksi yang bis adibuat ke hub dan performanya dibatasi oleh throughput yang dimilikinya.

Ring Network

Jaringan Ring merupakan topologi jaringan di mana tiap simpul akan terhubung ke 2 simpul lainya sehingga membentuk lingkaran yang berfungsi sebagai line untuk transfer dat.Data akan dijalankan dari simpul ke simpul yang konsekuensinya tiap simpul akan menangani tiap paket.
Karena topologi ring menyediakan hanya satu jalan antara dua simpul, maka jaringan yang menggunakan topologi ini bisa terganggu dengan terganggunya sebuah link.
Kegagalan sebuah simpul atau rusaknya kebel bis membuat semua simpul di ring akan terisolasi.Untuk mengulangi hal ini, digunakanlah FDDI di mana data akan dikirim dalam bentuk searah jarum jam dan juga kebalikan arah jarum jam.

Mesh Network

Jaringan Mesh merupakan sebuah cara untuk melakukan routing data, suara dan instruksi antar simpul.Jaringan mesh memungkinkan koneksi kontinu dan rekonfigurasi di jalur yang putus atau terblok.Caranya adalah dengan melakukan lompatan dari simpul ke simpul sehingga simpul tujuan terdeteksi.
Jaringan mesh berbeda debngan tipe jaringan lain di mana komponen dari jaringan mesh bisa saling terhubung menggunakna rute yang berlainan.
Jaringan mesh merupakan salah satu tipe jaringan yang bisa menyembuhkan diri sendiri atau dengan kata lain jaringan tetap bis beroperasi walaupun ada simpul yang down atau koneksi jadi jelek.

IP ADDRESS

IP address versi 4 yang banyak digunakan saat ini ters\diri atas tiga slass.Klas-klas ini dikelompokan berdasarkan jumlah nomor oktet (oktet merupakan bagian dariIP address yang merupakan segmen-segmen IP address) yang digunakan sebagai identitas jaringan, selain itu juga oleh range angka yang ada do oktet pertama.
Tiga kelas tersebut adalah :
  • Kelas A (paling besar) adalah ip address yang bagian awalnya berada di antara angka 1 hingga 126.
  • Kelas B, diidentifikasikan dari 2 oktet, jangkauan oktet pertamanya antara 128 hingga 191.
  • Kelas C (paling kecil) diidentifikasikan dengan tiga oktet, jangkauan oktet petamanya antara 192 hingga 223.
Ada berapa angka khusus untuk oktet pertama beserta arti-artinya :
  • 127 menunjukan ke komputer lokal.Hal ini berguna untuk melakukan pengujian di komputer lokal.
  • 224 ke atas merupakan angka khusus yang memiliki tujuan khusus, seperti untuk multicasting.
  • 0 dan 255 tidak bisa di terima di situasi tertentu.Namun angka 0 masih bisa digunakan di oktet kedua dan ketiga, misalnya 10.2.0.100
Komputer yang tidak tergabung ke jaringan di luar (misalnya komputer-komputer di sebuah perusahaan yang dihubungkan dalam jaringan namun tidak dihubungkan ke internet) tidak perlu memiliki IP address global.Jika jumlahnya sedikit, IP address yang digunakan bis tipe C, jika sedang tipe B dan jika banyak sekali, dapat menggunakan tipe A.

(http://ugos.ugm.ac.id/wiki/panduan:administrasi_jaringan_menggunakan_linux_ubuntu:networking_dasar)

0 komentar:

Posting Komentar